DPRD Tetapkan Lima Anggota KIP Provinsi Jambi Periode 2022-2026

Jumat 20-05-2022,14:07 WIB
Editor : Rnd

jektvnews.com - Jambi, Setelah melaksanakan uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi telah menetapkan lima nama anggota Komisi Informasi Provinsi (KI) Jambi terpilih periode 2022-2026.

Adapun peringkat lima besar hasil uji kepatutan dan kelayakan calon anggota Komisi Informasi Provinsi Jambi periode 2022-2026 yakni Zamharir, Muhammad Almunawar, Nurul Fahmy, Siti Masnidar, dan Indra Lesmana.

Pengumuman tersebut dikeluarkan pada 20 Mei 2022 dan ditandatangani langsung oleh Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto.

Dalam pengumuman tersebut dinyatakan jika peringkat lima besar diusulkan kepada Gubernur Jambi untuk dilantik dan diambil sumpah.

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler