JAMBI - Senin (8/3) Pagi bertempat di aulah BPSDM Provinsi Jambi pelatihan kepemimpinan pengawas angkatan II tingkat Provinsi Jambi tahun 2021 dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jambi Sudirman.
Turut hadir dalam acara pembukaan yaitu Kepala Badan pengembangan sumber daya manusia Provinsi Jambi Iskandar Nasution para OPD lingkup pemerintah Provinsi Jambi, para Widyaiswara dan undangan lainnya. Pelatihan kepemimpinan pengawasan dilaksanakan dari 8 Maret hingga 26 Juni 2021 yang diikuti sebanyak 30 orang peserta yang berasal dari perangkat daerah di lingkungan pemerintah Provinsi Jambi.
Mengawali sambutannya Sekretaris Daerah Sudirman yang mewakili PJ Gubernur Jambi mengatakan peningkatan kinerja aparatur dalam rangka pemberian pelayanan pablik merupakan program utama pemerintah. Program ini dilatarbelakangi oleh semakin menguatnya tuntutan masyarakat terhadap ketersediaan layanan yang Prima efisien dan terjangkau dijelaskan Sudirman masih banyaknya keluhan masyarakat terhadap Optimalnya kualitas pelayanan pablik yang diberikan oleh birokrasi saat ini dengan kata lain masyarakat masih melihat adanya Kesenjangan antara kinerja yang diharapkan dengan kinerja nyata yang dihasilkan.
Lebih lanjut melalui penyelenggaraan pelatihan kepemimpinan pengawas ini serta dituntut untuk meningkatkan kinerja nya sehingga melahirkan kualitas dalam pekerjaan yang berkopenten menuju perubahan yang lebih baik lagi.
“Ada beberapa poin pertama komitmen bagi ASN dalam melakukan pelayanan kedua tetap tingkatkan kopetensi ASN karena kopetensi dalam bidang pelayanan ini tidak hanya dalam sekala Nasional tetapi juga sekala internasional.” Ucap Sudirman Sekretaris Daerah Provinsi Jambi.