Walikota Syarif Fasha Meresmikan Pasar Rakyat Pasir Putih

Sabtu 06-03-2021,14:07 WIB

JAMBI - Walikota Fasha meresmikan pasar rakyat pasir putih di kelurahan Pasir Putih Kecamatan Jambi Selatan. Sebanyak 132 pedagang  nantinya akan berjualan di pasar yang berlokasi dekat bandara Sultan Thaha Jambi. Kamis (04/03).

Walikota Fasha secara langsung meresmikan pasar rakyat pasir putih kec. Jambi Selatan. Pasar ini selama 3 bulan ke depan akan dibebaskan pemungutan biaya.

Untuk memastikan akses masuk berjalan lancar, jalan di depan pasar tersebut akan dipasang rambu dilarang parkir. Pemerintah kota Jambi akan memastikan pergerakan roda ekonomi dapat berjalan lancar dengan merelokasikan pedagang di pasar ilegal seperti, pasar Kito dan pasar Paal Tujuh ke pasar rakyat pasir putih.

"Ada 132 pedagang yang direlokasi ke pasar ini dan lokasinya persis di jalan menuju bandara sultan Thaha. Selain itu di depan jalan akan dibuat juga rambu rambu dilarang parkir dan lainnya sehingga tidak mengganggu transportasi menuju bandara. Kemudian untuk pedagang akan diberi kebebasan pemungutan biaya selama 3 bulan ke depan. Mudah - mudahan dengan pasar rakyat tradisional yang megah ini nanti bisa menimbulkan animo masyarakat kota Jambi serta menggerakkan ekonomi di Kecamatan Jambi Selatan." Sebutnya

Tags :
Kategori :

Terkait