Pemerintah akan Buka CPNS di Tahun 2021

Rabu 12-08-2020,08:43 WIB
Reporter : dal
Editor : Ra

JAKARTA– Pemerintah dipastikan tidak akan membuka lowongan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di tahun 2020. Hal disebabkan adanya pandemi virus corona. Selain itu, terdapat proses CPNS tahun 2019-2020 yang baru saja selesai.

Meski demikian Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo telah memberi sinyal akan adanya seleksi CPNS di tahun 2021, namun dilakukan dengan formasi yang terbatas

“2020 tak mengadakan. Nanti baru di 2021, itu pun terbatas sesuai dengan kebutuhan,” kata Tjahjo dalam acara Rapat Koordinasi Penyederhanaan Birokrasi yang digelar secara daring, Selasa (11/8).

Dia mengatakan, sejumlah Kementerian juga dipastikan tidak membuka penerimaan CPNS. “Banyak dari kementerian-kementerian yang tidak menambah pegawai lagi,” kata Tjahjo Kumolo.

Tjahjo menyebutkan, saat ini pemerintah masih memerlukan sebanyak 700 ribu tenaga guru dan 260 tenaga medis dan kekurangan 100 ribu tenaga penyuluh.

Ia menyatakan bahwa Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makariem dan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto tengah menyusun secara detail rencana untuk rekrutmen tersebut sesuai kebutuhan.

“Dan ini yang dibutuhkan pemerintahan kita. Ini jadi pekerjaan rumah kita bersama,” kata Tjahjo. (da/fin).

Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler