JEKTVNEWS.COM - Angin yang berhembus pada malam hari terasa lebih kering dan dingin, jadi saat dihirup lewat hidung atau mulut, udara yang masuk membuat hidung dan saluran pernapasan jadi kering. Udara dingin ini memicu produksi lendir yang berlebihan agar saluran napas tidak kering.
Angin terjadi di malam hari karena perbedaan tekanan udara di dua tempat yang berbeda. Angin akan mengalir dari tempat yang memiliki tekanan udara tinggi ke tempat yang memiliki tekanan udara rendah.
Salah satu jenis angin yang terjadi di malam hari adalah angin darat. Angin darat terjadi ketika udara panas di atas laut naik, dan digantikan oleh udara yang lebih dingin dari daratan. Angin darat biasanya terjadi pada tengah malam dan dini hari.
BACA JUGA:Kembalikan Mood dengan Makan Coklat, Emang Bisa?
Paparan angin malam yang dingin dapat menyebabkan penurunan suhu tubuh secara mendadak, yang kemudian memicu gejala-gejala masuk angin.
Angin malam berpengaruh pasa Infeksi Saluran Pernapasan. Angin malam yang dingin dan lembap dapat meningkatkan risiko infeksi saluran pernapasan seperti flu, pilek, dan bronkitis.
Udara yang dingin dapat mengiritasi saluran pernapasan dan melemahkan sistem kekebalan tubuh, membuatnya lebih rentan terhadap serangan virus dan bakteri. Selain itu Bagi penderita asma atau alergi, angin malam dapat memicu kambuhnya gejala.
Udara malam yang lebih dingin dan mengandung lebih banyak polutan dapat memperparah kondisi asma dan memicu reaksi alergi, seperti bersin-bersin, hidung tersumbat, dan batuk. Kemudian Gangguan Otot dan Sendi, Paparan dingin pada malam hari dapat menyebabkan otot dan sendi menjadi kaku dan nyeri.
BACA JUGA:Bahaya Duduk Terlalu Lama, Kenali Resiko Lebih Dini agar Mengurangi Bahaya Penyakit.
Hal ini terutama dialami oleh mereka yang memiliki kondisi medis seperti rematik atau artritis. Angin malam membuat masalah
Tidur Udara dingin dan lembap pada malam hari juga dapat mengganggu kualitas tidur. Tidur yang tidak nyaman atau terganggu dapat mempengaruhi kesehatan secara keseluruhan, termasuk meningkatkan risiko stres dan kelelahan.
Untuk mengurangi risiko bahaya angin malam bagi kesehatan, ada beberapa langkah yang bisa diambil :
BACA JUGA:Siapa Sangka, Pohon-Pohon ini Bisa Selamatkan Kita dari Polusi
Gunakan pakaian hangat saat beraktivitas di luar rumah pada malam hari.
Hindari paparan langsung angin malam dengan menutup jendela dan pintu saat tidur.