Pentingnya Skincare untuk Wajah

Senin 04-11-2024,22:00 WIB
Reporter : M Hasan Asmansyah
Editor : KSandi

Dengan wajah yang bersih, produk skincare yang digunakan setelahnya pun dapat terserap dan bekerja dengan lebih baik.

Pembersih wajah tersedia dalam berbagai bentuk, mulai dari krim, gel, busa, cair, hingga batangan. Terlepas dari bentuknya, pastikan Anda menggunakan pembersih wajah yang sesuai dengan jenis kulit.

2. Toner

Toner merupakan produk skincare berbahan dasar air, alkohol, atau gliserin. Produk kecantikan satu ini berfungsi untuk membersihkan sisa kotoran dan minyak di kulit, menjaga keasaman (pH) kulit, sekaligus mempersiapkan kulit untuk tahapan skincare selanjutnya.

BACA JUGA:Lidia Rasakan Manfaat Jaringan Luas ATM BRI Hingga ke Tengah Perkebunan Sawit di Seluma

3. Pelembap

Banyak yang mengira bahwa tahapan skincare satu ini hanya dilakukan pada pemilik kulit kering. Padahal, memasukkan pelembap wajah ke dalam rangkaian perawatan kulit merupakan suatu keharusan, tak terkecuali bagi Anda yang memiliki kulit normal atau berminyak.

4. Tabir surya

Paparan sinar matahari (UV) berlebih dapat menyebabkan kulit terbakar (sunburn) dan lebih gelap.

Tidak hanya itu, terlalu lama terpapar sinar UV juga bisa menyebabkan munculnya tanda-tanda penuaan dini, bahkan meningkatkan risiko kanker kulit.

Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk rutin menggunakan tabir surya setiap hari, baik saat beraktivitas di luar maupun dalam ruangan, agar terhindar dari efek buruk sinar matahari.

5. Eye cream

Kulit di sekitar mata lebih tipis dan halus daripada kulit pada bagian wajah yang lain. Oleh karena itu, kulit di sekitar mata perlu perawatan ekstra, termasuk dengan menggunakan eye cream.

BACA JUGA:Kegiatan Apel Pagi, Apakah Sama dengan Upacara

Eye cream merupakan jenis produk skincare yang dirancang khusus untuk mencegah dan mengatasi beragam masalah yang sering terjadi di area mata, seperti kerutan, kantung mata, dan mata panda.

6. Antiaging

Kategori :

Terpopuler