Kesepakatan ini menjadi kolaborasi antara keduanya guna memperluas distribusi produk-produk PTPN ke masyarakat di berbagai pelosok melalui 1.500 kios Rumah Pangan Kita (RPK) milik Bulog yang tersebar di wilayah Riau.
"Terimakasih kepada Bulog Wilayah Riau Kepri yang telah mendukung gerakan ini. Kolaborasi kita ini sangat baik untuk menggalakkan produk lokal dalam negeri ke masyarakat serta mewujudkan kedaulatan pangan," ujarnya.
BACA JUGA:Jokowi Tetap Optimis Meski Investasi IKN Baru Mencapai Rp58 Triliun, Seleksi Ketat Jadi Alasan
Sementara itu, Pemimpin Wilayah Bulog Riau-Kepri Ismed Erlando juga mengapresiasi kerjasama tersebut. Ia mengatakan pihaknya siap berkolaborasi dan memperluas produk-produk unggulan PTPN ke berbagai penjuru daerah di Riau.