2 Warga Batanghari positif Covid - 19 berdasarkan Rapid Test

Rabu 29-04-2020,14:28 WIB
Reporter : Fny
Editor : Ra

Batanghari - Tim Gugus Tugas Kabupaten Batanghari kembali melakukan pemeriksaan terhadap dua orang warga Kabupaten Batanghari yang dinyatakan positif hasil rapid test berdasarkan hasil pemeriksaan yang dilakukan pada hari ini tanggal 28 April 2020, ditemukan dua orang dengan hasil positif Covid - 19

Kedua pasien diisolasi di RSUD Hamba Muara Bulian untuk penanganan lebih lanjut, pasien pertama usia 42 tahun, inisial MS dengan alamat kelurahan Sridadi Muara Bulian, memiliki riwayat perjalanan ke Gowa sedangkan pasien kedua jenis kelamin Laki-laki usia 46 tahun inisial MT dengan alamat Kelurahan Kampung Baru Muara Tembesi merupakan kontak dekat dari pasien AA yang sebelumnya telah terkonfirmasi positif dengan status Orang Tanpa Gejala (OTG).

 

Dr. Elfi Yennie, MARS Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Batanghari saat dikonfirmasi melalui WhatsApp pribadinya tertulis membenarkan hal tersebut. “Iya benar, sebagai upaya untuk memutus rantai penularan Covid-19 dì Batanghari, telah dilakukan pelacakan terhadap orang-orang berpotensi menjadi sumber infeksi, termasuk yang mempunyai riwayat kontak dekat dengan pasien terkonfirmasi Covid-19 tulisan pesan WhatsApp dr.Elfi Yennie”, Pada Selasa (28/04/2020)

Lanjut dr.elfi meminta kepada masyarakat agar tidak panik, tetap tinggal di rumah, jaga jarak, selalu pakai masker dan terapkan perilaku hidup bersih dan sehat.

Tags :
Kategori :

Terkait