Manfaat Olahraga Malam dan Resikonya

Jumat 22-09-2023,11:48 WIB
Reporter : Thoriq
Editor : Ksandi

JEKTVNEWS.COM - Olahraga adalah aktivitas fisik yang terstruktur dan terencana dengan begitu membuat tubuh jadi lebih bugar,Olahraga biasanya di lakukan sebagian khalayak umum di waktu  pagi atau sore hari,tetapi seiringnya waktu olahraga juga dilakukan pada malam hari.Adapun kegiatan olahraga yang di lakukan di malam hari memiliki manfaat dan resikonya tersendiri:

Manfaat Olah Raga Malam 

Berolahraga di malam hari secara rutin secara signifikan dapat membantu menurunkan kadar stres dalam tubuh. Aktivitas tersebut memicu produksi hormon endorfin yang memberikan rasa tenang di otak,bagi pengidap insomnia. Berolahraga malam sebelum tidur efektif meningkatkan kualitas tidur. aktivitas ini membuat tidur malam hari menjadi lebih nyenyak dan bangun tidur di pagi hari jadi lebih segar, manfaat lainnya yakni, mencegah disfungsi ereksi pada pria. Sementara bagi wanita, berolahraga di malam hari efektif meningkatkan gairah berhubungan seksual.

BACA JUGA:Buah yang Aman Pengidap Diabetes

Resiko Olahraga Malam

Meski memiliki manfaat yang baik, olahraga malam juga bisa menyebabkan susah tidur, kondisi tersebut terjadi ketika olahraga dilakukan menjelang waktu tidur, yakni peningkatan suhu dan metabolisme tubuh setelah berolahraga. Selain berolahraga, disarankan untuk menghindari kafein dan alkohol, serta tidak mengonsumsi makanan dalam jumlah berlebihan. Langkah ini dapat membantu menjaga kualitas tidur dan meminimalisir risiko terbangun saat tidur, Karena alasan tersebut, tidak disarankan berolahraga satu jam sebelum tidur, terutama aktivitas dengan intensitas tinggi, seperti aerobik atau angkat beban. Sebaiknya lakukan yoga, peregangan tubuh, bersepeda, atau berjalan santai

BACA JUGA:Lowongan Kerja Menarik! PT Toyo Denso Indonesia Buka Lowongan 4 Posisi yang Berbeda, Segera Daftar disini

 

Kategori :