Bupati Merangin Dorong UMKM Tembus Ritel Modern

Bupati Merangin Dorong UMKM Tembus Ritel Modern

--

 JEKTVNEWS.COM,-



KOTA JAMBI – Keberpihakan Pemerintah Kabupaten Merangin terhadap penguatan ekonomi kerakyatan terus ditunjukkan. Bupati Merangin, M. Syukur, membuka akses pasar seluas-luasnya bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), salah satunya melalui penguatan kolaborasi dengan jaringan ritel modern nasional.

Upaya tersebut diwujudkan melalui fasilitasi pertemuan antara pelaku UMKM lokal dengan ritel modern nasional yang digelar pada Kamis, 29 Januari, di Aula Rumah Dinas Bupati Merangin.

Dalam pertemuan itu, Bupati M. Syukur menegaskan agar ritel modern tidak hanya berorientasi pada keuntungan semata, tetapi juga berperan aktif sebagai mitra dalam pengembangan industri rumahan dan UMKM di Kabupaten Merangin.

Menurutnya, potensi sumber daya alam Merangin yang diolah melalui kreativitas masyarakat lokal memiliki peluang besar untuk masuk ke pasar ritel modern, sehingga dapat menjangkau konsumen yang lebih luas.

Melalui pembinaan yang lebih masif dan terarah, Pemerintah Kabupaten Merangin menargetkan UMKM lokal mampu bertransformasi menjadi usaha yang profesional dan berdaya saing tinggi. Dengan demikian, produk-produk UMKM Merangin diharapkan tidak hanya mampu bersaing di tingkat regional, tetapi juga menembus pasar nasional hingga global.

Sumber: